![]() |
Partisipasi Aktif Universitas Jayabaya dalam AEF 2025 |
Malaysia, IMC - Universitas Jayabaya berpartisipasi aktif sebagai peserta dalam event ASEAN Universities Exhibition and Forum 2025 (AEF2025) yang digelar di Grand Lagoon Ballroom, Sunway Resort Hotel, Petaling Jaya, Selangor, Malaysia, pada hari Senin 24 Februari hingga Selasa 25 Februari 2025.
Event ASEAN Universities Exhibition and Forum 2025 (AEF2025) atau Pameran dan Forum Universitas ASEAN 2025 (AEF2025) ini diprakarsai oleh Education Malaysia Global Services (EMGS) yang bekerja sama dengan Ministry of Higher Education (MoHE).
Tentang AEF2025
AEF 2025 adalah acara internasional yang didedikasikan untuk menampilkan keunggulan universitas-universitas ASEAN, mempromosikan inovasi, dan memperkuat kolaborasi dalam komunitas ASEAN.
Universitas Jayabaya menjadi salah satu Universitas dari Indonesia yang mengikuti ajang AEF 2025.
Diwawancara di tengah kegiatan AEF 2025, Humas Universitas Jayabaya Laila Indriyanti Fitria, M.Si mendampingi Ketua LMH Universitas Jayabaya drg. Hj. Yulia Muslim Taher bersama Sekretaris Humas Nina Widyaswasti Aisha, M.Sos, dan Staf LMH Ines Sheraton mengatakan keikutsertaan Universitas Jayabaya adalah bukti bahwa Universitas Jayabaya sebagai Universitas yang telah berdiri sejak tahun 1958 terus berkiprah di dunia pendidikan Internasional dengan mengikuti event di kawasan ASEAN seperti AEF ini.
Lebih lanjut dikatakannya, "Universitas Jayabaya ingin bekerjasama dengan beragam universitas dan perguruan tinggi dalam lingkup internasional, kebetulan pada ajang AEF 2025 ini Universitas Jayabaya juga akan meneken nota kesepahaman atau Memorandum of Understanding dengan Universiti Utara Malaysia," papar Humas Universitas Jayabaya Laila Indriyanti Fitria, M.Si, ditemui dalam event AEF, Senin (24/2/2025)
Acara ini mempertemukan universitas, pembuat kebijakan, pakar industri, dan mahasiswa untuk membangun ekosistem pendidikan yang lebih kuat dan terintegrasi di seluruh wilayah.
Acara yang berlangsung selama dua hari ini, yang akan berlangsung di Grand Lagoon Ballroom, Sunway Resort Hotel, Petaling Jaya, dari tanggal 24 hingga 25 Februari, diperkirakan menarik sekitar 5.000 pengunjung lebih sampai acara ini berakhir pada 25 Februari 2025.
AEF2025, pameran universitas pertama dan terbesar di ASEAN, akan menampilkan lebih dari 90 peserta pameran termasuk institusi pendidikan tinggi dari Malaysia, Brunei Darussalam, Kamboja, Indonesia, Laos, Myanmar, Filipina, Singapura, Thailand, Vietnam dan Timor-Leste.
Dengan tema ‘Inklusivitas dan Keberlanjutan’, forum ini berfungsi sebagai platform penting bagi universitas, pembuat kebijakan, pakar industri, dan mahasiswa untuk mengatasi tantangan regional, membina kemitraan strategis, dan mendorong pembangunan berkelanjutan di sektor pendidikan.
Acara ini juga akan menampilkan serangkaian diskusi dan penandatanganan Memorandum of Understanding (MoU) antara universitas dan pelaku industri, yang semakin memperkuat kolaborasi regional.
Kegiatan Utama AEF2025
1. Pameran dan Forum Universitas ASEAN
Pameran dan forum unggulan ini akan menyoroti pencapaian dan inovasi universitas-universitas ASEAN, menyediakan platform untuk jaringan, pertukaran ide, dan kemitraan. Melalui diskusi dan pameran, para peserta akan mengatasi tantangan dan peluang dalam sektor pendidikan, memajukan inovasi dan kerja sama regional.
2. Program Mobilitas Mahasiswa ASEAN
Bekerja sama dengan Universiti Utara Malaysia (UUM), AEF2025 memperkenalkan Program Mobilitas Mahasiswa ASEAN, sebuah inisiatif dinamis yang bertujuan untuk memberdayakan pemimpin generasi berikutnya.
Sebagai peserta aktif Event ASEAN Universities Exhibition and Forum 2025 (AEF2025), Universitas Jayabaya sendiri juga memperkenalkan beragam program studi perkuliahan yang terdapat di Universitas Jayabaya pada para pengunjung AEF 2025 kali ini. (*/red)
0 komentar:
Posting Komentar