Peserta hari ke-2 |
Menginjak hari ke-2 acara seminar jurnalistik yang digagas oleh Tabloid Expose, para peserta yang berjumlah 15 orang, dengan penambahan 3 peserta yang baru datang, semuanya terlihat sangat serius.
Karena para peserta telah yakin bahwa dengan ketrampilan membuat berita yang bagus dan cepat, maka media massa akan dapat bertahan hidup, serta tetap terbit.
Mung Pujanarko dan Irfan Lubis |
Pada hari kedua seminar yang dilaksanakan di Hotel Dirga, Cisarua, Bogor, saatnya para peserta menuliskan apa yang telah didapat selama mengikuti seminar.
Pimred Tabloid Expose yakni Irfan Lubis berharap agar para wartawan Expose makin rajin menulis berita setelah mempelajari ilmu quick news.
Tampak para peserta dan narasumber berfoto bersama |
Mung Pujanarko selaku narasumber menyatakan bahwa para bos media massa yang kini menjadi konglomerat, juga dulunya sama-sama mulai dari bawah, yakni rata-rata bos media mulai karir sebagai wartawan yang setiap hari menulis berita.
“Dengan rajin menulis berita, maka koran dapat terus terbit, dan wartawan juga akan memperoleh nama baik, karena dapat menuliskan beritanya secara baik,” ujar Mung Pujanarko. (*)
0 komentar:
Posting Komentar