Baiklah, salam kenal untuk semua pembaca yang mampir di weblog saya ini. Awal mulanya adalah ketika kami sekeluarga berniat mengikuti event lari bertajuk 5K J&T Connect Run pada tanggal 14 juli 2024 :
Maka latihan kami sekeluargapun dimulai sejak bulan April 2024. Kami ini bukan pelari. Namun kami ingin sekali mencoba mengikuti event lari. Sebenarnya sebelumnya kami tidak pernah berolahraga lari. Bahkan lari jogging 1km sekalipun kami belum pernah. Namun kami sekeluarga yakin bisa untuk mengikuti sebuah event lari. Maka kami sekeluarga, yakni saya : Mung (50), istri saya Yuni (49), dan anak bungsu kami Kay (23), memberanikan diri mendaftar guna mengikuti event lari 5K.
Sekali lagi, saya umur gocap, 50, seket. Setengah abad usia ini. Saya kelahiran tahun 1974. Saya kuliah semester 1 tahun 1992. Saya sebelumnya belum pernah lari 1km sekalipun. Kalau jalan kaki 1km ya tentu sering.
Jadi from couch to run. Alias dari kaum rebahan di sofa /couch (rebahan setelah bekerja dari kantor) kemudian ujug-ujug ingin ikut event lari. 😁
Foto rebahan di couch /sofa ini diambil tgl 22 Juni 2022. Setelahnya, pada 29 Juni 2024 from couch to 5K. |
Meski belum pernah sekalipun mengikuti event lari, namun kami ingin sekali mencoba mengikuti event lari 5K atau 5 kilometer. Benar-benar kami adalah pelari pemula sekali. Dari nol (0) memang, karena kami memang tidak pernah olahraga lari sebelumnya.
Foto-foto di atas adalah awal mula kami sekeluarga mulai coba latihan lari dan jalan kaki. Banyak jalannya sih😄 di lintasan lapangan Sempur Bogor di bulan April 2024.
Karena kami semua belum pernah latihan lari sebelumnya. Kami hanya warming up atau pemanasan saja jalan kaki keliling lintasan Sempur. Pada waktu itu 3 kali putar lintasan Sempur terlebih dahulu.
Saat pertama kali warming up ini kami masih "run shy" alias malu-malu dan ragu-ragu untuk berlari di lintasan 😅
Kemudian foto- foto dibawah ini adalah dokumentasi latihan warming up selanjutnya di Bulan Mei 2024 dengan jalan kaki biasa saja. Tujuannya membiasakan kaki bergerak dan menempuh jarak naik turun rute alam bebas. Itu saja
Kemudian video di bawah ini adalah dokumentasi latihan berlari (running) di lintasan Stadion Pakansari Bogor pada tgl 1 Juni 2024. Latihan di lintasan Stadion Pakansari ini awalnya kami hanya kuat menempuh jarak 2km saja untuk berlari dengan pace pelan.
Kemudian dokumentasi di bawah ini pada 19 Juni 2024 kami sekeluarga berupaya berlatih kembali untuk endurance dengan jarak yang lebih panjang yakni kami berhasil menempuh jarak jogging 4km di lintasan luar Kebun Raya Bogor.
Pada tgl 28 juni 2024 lari menempuh jarak 4,99 km dengan waktu 46 menit. |
Penyemangat kami pada 28 juni 2024 kami menempuh 5K dalam sekali running. |
Dokumentasi latihan lari 5 kilometer Tgl 29 Juni 2024 dibawah ini :
Saya pilih sepatu lari lokal buatan 🇮🇩 pakai Specs Ignition |
Ini keterangan tambahan jarak dan waktu 5,4 kami sambung jalan kaki, sehingga tadinya 5 km waktu 41 menit kami sambung jalan kaki menuju parkiran jadi 55 menit untuk 5,43 km |
Ini adalah bukti dokumentasi kami yang sudah berhasil menempuh jarak lari 5 kilometer di koridor waktu pelari normal rata-rata yakni antara 30-45 menit. Kami menempuh di waktu 41 menit unt 5km |
Catatan data lari 5km. |
Dimana pada tanggal 29 Juni 2024 inilah pertama kalinya kami berhasil mencapai waktu 41 menit untuk 5km.😄🎉🏅
Ini pertama kalinya kami berada di koridor waktu normal pelari pemula yakni 5km ditempuh di rentang waktu 30 menit - 45 menit. |
Waktu 41 menit untuk 5km bagi kami yang pelari pemula (couch to run) tentu membuat kami gembira dan semangat, karena waktu pelari pemula seperti kami rata-rata pelari pemula adalah membutuhkan waktu antara 30 menit - 45 menit untuk jarak 5K atau 5 kilometer.
Berlari 5km di lintasan Sempur hari Sabtu (29/6/2024) kami beroleh waktu 41 menit untuk 5K. |